Perkembangan Hardware dan Software

SEJARAH PERKEMBANGAN HARDWARE KOMPUTER  

  Komputer merupakan alat modern yang tidak bisa dilepaskan dari kehidupan sehari-hari. Mulai dari mengerjakan pekerjaan kantor, multimedia, bahkan hiburan. Dewasa ini perkembangan komputer semakin berkembang dan masih akan terus berkembang tanpa batas. Pada tahun 1930, lahirlah suatu konsep dari komputerkomputer serba guna yang menjadi awal dari komputer modern saat ini. Pada tahun 1937, Alan Turin seorang ahli matematika bangsa Inggris membuat sebuah analisis teoritis dari kemungkinan pengembangan komputer yang serba guna. 

    Pelaksanaan gagasan tersebut dapat segera terwujud, karena pada Perang Dunia II pihak militer sangat membutuhkan perhitungan-perhitungan yang cepat, matang, dan akurat untuk kebutuhan perang, sehingga dari gagasan tersebut perkembangan perangkat keras (hardware) mengalami perubahan bentuk dan fungsinya, dan perangkat lunak (software) mengalami perkembangan penggunaannya menjadi program yang mudah digunakan. Hardware (perangkat keras) yaitu peralatan atau perangkat yang dapat dilihat dan disentuh serta dapat dirasakan dengan sentuhan tangan. 

    Dengan kata lain seluruh bagian yang terdapat pada perangkat elektronika baik dari mulai komputer, telepon selular atau perangkat elektronika lainnya disebut hardware. Cara kerja dari hardware ini sangat tergantung pada software, karena perintah yang dijalankan berdasarkan atas perintah software. 

    Hardware secara fisik terdiri atas 3 jenis, yaitu: 

1. Perangkat masukan (Input device) Perangkat masukan berfungsi untuk memasukkan data, baik berupa teks, foto, maupun gambar ke dalam komputer. Contoh perangkat input misalnya keyboard, mouse, light-pen, scanner, dan sebagainya. 

2. Perangkat keluaran (Output device) Perangkat keluaran dipergunakan untuk menampung dan menghasilkan data yang dikeluarkan, misalnya monitor dan printer. 

3. Perangkat pengolah data (Processor) Perangkat pengolah data dipergunakan untuk mengolah data. Pengolah data meliputi unit pengolah pusat (CPU/Central Processing Unit) dan juga mikroprosesor. 

    Perkembangan hardware komputer semakin cepat dari yang sederhana sampai ke hardware yang paling kompleks. Namun dilihat dari sejarahnya, perkembangan komputer diawali oleh kebutuhan manusia untuk melakukan pemrosesan data secara lebih mudah, walaupun prinsip itu tetap berlaku, namun akhir-akhir ini kelihatannya perkembangan hardware komputer yang mampu menciptakan “kebutuhan-kebutuhan” dan peluang baru.

    Perkembangan hardware komputer itu sendiri adalah sebuah evolusi dari berbagai alat pengolahan data. Charles Babbage yang pertama kali mengenalkan komputer yang pertama, namun pada periode ini komputer digunakan hanya untuk operasi matematika, baru setelah tahun 1940 komputer digunakan untuk pengolahan data yang lebih luas.

Komputer Generasi Pertama (1946-1959)

    Komputer generasi pertama adalah Electronic Numerical Integrator and Calculator (ENIAC) yang merupakan komputer digital elektronik yang digunakan untuk kebutuhan umum. Program ENIAC dirancang pada tahun 1942, dan mulai dibuat pada tahun 1943 oleh Dr. John W. Mauchly dan John Presper Eckert di Moore School of Electrical Engineering (University of Pennsylvania) dan baru selesai pada tahun 1946. ENIAC berukuran sangat besar, untuk penempatannya membutuhkan ruang 500m2. ENIAC menggunakan 18.000 tabung hampa udara, 75.000 relay dan saklar, 10.000 kapasitor, dan 70.000 resistor. 

    Ketika dioperasikan, ENIAC membutuhkan daya listrik sebesar 140 kilowatt dengan berat lebih dari 30 ton, dan menempati ruangan 167 m2. Yang pertama kali dikembangkan adalah komputer untuk desain pesawat dan peluru kendali. Ilmuwan yang menggagas konsep pengembangan tersebut adalah Konrad Zuse, seorang Insinyur asal Jerman.


Komputer Generasi Kedua (1959 – 1964)

    Karena generasi 1 berukuran sangat besar maka para ilmuwan mulai mengembangkan teknologi resistor. Mesin pertama yang memanfaatkan teknologi resistor ini adalah superkomputer. IBM membuat superkomputer bernama Stretch, dan Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC. 

    Salah satu contoh penting komputer pada masa ini adalah IBM 1401 yang diterima secara luas di kalangan industri. Pada tahun 1965, hampir seluruh bisnis-bisnis besar menggunakan komputer generasi kedua untuk memproses informasi keuangan. Program yang tersimpan di dalam komputer dan , bahasa pemrograman yang ada di dalamnya memberikan fleksibilitas kepada komputer.


Komputer Generasi Ketiga (1964 – 1970)

    Karena Komputer Generasi II menggunakan transistor yang membuat komputer menjadai cepat panas, maka pada generasi ketiga ini para pengembang mulai meninggalkan resistor. Komputer generasi ketiga muncul sejak era 1964-1970an.

    Jack Billy pada 1958, menciptakan komponen yang lebih canggih dibandingkan transistor yang membuat komputer cepat panas tadi. Yakni IC atau Integrated Circuit chip kecil yang mampu menampung banyak komponen menjadi satu.


Komputer Generasi Keempat (1971 – 1980)

    Pada generasi keempat, banyak perusahaan-perusahaan yang berhasil bermanuver dengan menggunakan chip tunggal yang menampung ribuan komponen komputer dengan menggunakan teknologi LSI (Large Scale Integration). Selanjutnya chip ini bertransformasi menjadi VLSI atau Very LSI yaitu chip yang berisi ratusan ribu IC yang pada akhirnya tercipta komputer mikro. Pada tahun 1970 perusahaan Intel mengenalkan mikrokomputer 4 bit. 

    Komputer pada generasi keempat ini memakai chip yang berisi 230 transistor yang menjalankan 60 ribu operasi dalam hitungan detik. Lalu pada tahun 1972 munculah mikrokomputer 8 bit yang juga merupakan rancangan Intel. Ciri khas dari komputer di generasi keempat adalah mulai digunakannya green colour dan pemakaian Microsoft Basic untuk bahasa pemrogramannya serta CPM untuk sistem kontrol operasinya.


Generasi Kelima (sekarang dan masa yang akan datang)

    Komputer pada generasi kelima sudah mulai menggunakan standar PC. Perusahaan yang dianggap ahlinya dalam pengembangan komputer ini adalah Intel dan Microsoft. Bahkan Microsoft resmi menjadi standar internasional untuk software dan hardware komputer. Generasi kelima ini juga sering disebut generasi pentium karena penggunaannya sebagai salah satu mikroprosesor yang dianggap paling canggih. Komputer pada generasi ini juga mempunyai jutaan warna dengan resolusi yang sangat tajam.

    Selain itu pada masa ini mulai berkembang komputer bergerak seperti laptop. Selanjutnya saat ini masih dilakukan tahap untuk merealisasikan komputer generasi masa depan yang dilengkapi dengan artificial intelligence atau kecerdasan buatan. Tujuannya adalah untuk bisa mewujudkan suatu perangkat komputer yang mampu melakukan komunikasi dengan manusia, mampu menggunakan input visual dan belajar dari pengalaman pribadi.


    Komputer yang pada awalnya berbentuk tabung vakum besar kini sudah berubah menjadi perangkat kecil yang bahkan bisa dibawa kemana-mana. Tidak bisa dipungkiri memang teknologi akan membuat Anda untuk terus berinovasi.


SEJARAH PERKEMBANGAN SOFTWARE KOMPUTER

    Software Komputer adalah kumpulan dari pada intruksi atau statement yang di susun secara logis dan berbentuk kode yang hanya dapat di mengerti oleh komputer. Software Komputer ini berangsur-angsur mengalami peningkatan atau perubahan dari tahun ke tahun dalam perkembangannya. Berdasarkan perkembangannya, Sejarah Perkembangan Software Komputer dibagi dalam beberapa era yaitu Era Pioneer, Stabil, Mikro, dan Modern. Berikut adalah Sejarah Perkembangan Software Komputer : 

1.) Era Pioneer

Pada Era Pioneer ini bentuk software komputer pada awalnya adalah sambungan-sambungan kabel ke antar bagian dalam komputer, Cara dalam mengakses komputer adalah menggunakan punched card yaitu kartu yang di lubangi. Penggunaan komputer saat itu masih dilakukan secara langsung, sebuah program digunakan untuk sebuah mesin tertentu dan untuk tujuan tertentu. Di era ini software komputer merupakan satu kesatuan dengan sebuah hardware komputer.

2.) Era Stabil

Pada Era Stabil ini baris-baris perintah software komputer yang dijalankan oleh komputer bukan lagi satu-satu, tapi sudah banyak proses yang di lakukan secara bersamaan (multi tasking). Software Komputer pada era ini juga mampu menyelesaikan banyak pengguna (multi user) dan secara cepat/langsung (real time). Di era ini jugalah mulai di kenal sistem basis data, yang memisahkan antara program dan data.

3.) Era Mikro

Pada Era Mikro ini software komputer dapat dibedakan menjadi beberapa bagian yaitu Software Sistem (Windows, Linux, Machintos, dll), Software Aplikasi (Ms.Office, OpenOffice, dll) dan Languange Software/Bahasa Pemograman (Assembler, Visual Basic, Delphi, dll).

4.) Era Modern

Pada Era Modern ini software komputer tidak hanya untuk sebuah komputer tetapi sebuah handphone pun telah di lengkapi dengan sebuah software sistem seperti Android, Symbian, dll. Tingkat kecerdasan yang ditunjukkan oleh software komputer pun semakin meningkat, selain permasalahan teknis, software komputer sekarang juga mulai bisa mengenal suara dan gambar.



http://docshare02.docshare.tips/files/26933/269334518.pdf

https://arsitekturkomputer0.blogspot.com/2017/04/sejarah-perkembangan-hardware-dan_10.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perbedaan, Kekurangan dan Kelebihan dari Metode-Metode Perancangan Sistem Informasi

ITSM (Information Technology Service Management)

Membuat Diagram Sederhana Menggunakan D3.JS